Assalamualaikum Wr.Wb....Haii Selamat Datang. Terima Kasih Sudah Mampir Kesini............. "Silakan dilihat-lihat semoga berkenan"........... Untuk Pemesanan Hub : Lely - Telp/WA 085280549937, Pin bb 56A7E3E0 Email : lely.febrianti@gmail.com Website : Http://dnauracooking.blogspot.com

Jumat, 01 Agustus 2014

PUDING MOZAIK





Bismillah...
Pengen bikin puding yang serba simpel tapi tetap uenak, yang tidak berbau serba cokelat cokelatan. Kebetulan bahan2nya udah lengkap tinggal dieksekusi aja nih.

Puding Mozaik
Bahan A:
  1. 2 bks tepung agar2 plan
  2. 1 bks agar nutrijel plan
  3. 1500 ml air
  4. 250 gr gula pasir
  5. pewarna merah dan hijau secukupnya
Bahan B:
  1. 1 bks agar2 putih
  2. 1 bks nutrijel plan
  3. 1 kaleng susu kental manis
  4. 800 ml air
  5. 100 gr gula (sesuai selera)
Caranya:
  1. Rebus bahan A lalu dibagi dua bagian dan diberi warna merah dan hijau. Tuang kedalam wadah, bekukan
  2. Setelah beku potong dadu sisihkan
  3. Bahan B, larutkan air dan susu kental manis aduk lalu tambahkan gula dan agar2 bubuk aduk rata lagi. Kemudian rebus sambil diaduk hingga mendidih. angkat.
  4. Tata agar2 merah dan hijau yang sudah dipotong dadu tadi kedalam dasar loyang tuang adonan B sedikit2 tunggu setengah set. tambahkan kembali sisa bahan A dan tuang lagi sisa adonan B lakukan hingga selesai.
  5. Hilangkan uap panas, dinginkan dan bekukan dalam lemari es.
  6. Potong sesuai selera.




PIE BUAH, CAKE PUDING BUSA DAN PUDING MOZAIK



Bismillah...
Orderan mba Yolie untuk kesekian kalinya aneka puding dan pie buah diakhir orderan kue kering kemaren....). Makasih orderannya yaa... semoga cocok dengan selera dan ditunggu orderan berikutnya. ^__^.