Assalamualaikum Wr.Wb....Haii Selamat Datang. Terima Kasih Sudah Mampir Kesini............. "Silakan dilihat-lihat semoga berkenan"........... Untuk Pemesanan Hub : Lely - Telp/WA 085280549937, Pin bb 56A7E3E0 Email : lely.febrianti@gmail.com Website : Http://dnauracooking.blogspot.com

Kamis, 13 Agustus 2015

MACARONI SCHOTEL PANGGANG AGAIN....





Bismillah...
Ceritanya..., sewaktu bikin Macaroni untuk acara Halal Bihalal kemaren anak2ku cuma kebagian satu pcs/ orang. Lagi maa... enak: kata mereka) Kebetulan dilemariku masih ada sisa makaroni, jadi dieksekusilah makaroni schotel sore itu. Lumayan buat bekal mereka besok kesekolah. 

Macaroni Schotel Panggang
By Lely
Bahan:
  1. 250 gr macaroni elbow
  2. 600 ml susu cair
  3. 100 gr terigu
  4. 5 btr telur, kocok lepas
  5. 100 gr keju chedder parut 
  6. 200 gr kornet sapi (optional)
  7. 100 gr wortel, parut halus
  8. 100 gr keju cheddar parut (untuk taburan)
  9. 6 bh sosis sapi, potong kecil2 ( pake smokes beef jg oke banget)
  10. 3 siung bawang putih (cincang halus)
  11. 1 bh bawang bombay (cincang kasar)
  12. garam dan merica bubuk secukupnya (kupake cuma 1 bks royco aja) 
  13. Margarine secukupnya untuk menumis.
Caranya:
  1. Rebus macaroni elbow hingga matang dan empuk. Beri 1 sdm minyak goreng pada air rebusan agar tidak lengket. Angkat dan tiriskan. Sisihkan
  2. Panaskan margarine, tumis bawang putih, hingga harum, masukkan bawang bombay cincang. Tumis hingga layu. Tambahkan tepung terigu, aduk sampai berbutir dan tercampur rata. Masukkan susu cair sedikit demi sedikit sambil terus diaduk agar tidak bergerindil Masak sampai kental. Tambahkan Royco dan keju cheddar parut. Icip rasanya kalau kurang bisa ditambahkan garam secukupnya.
  3. Kemudian tambahkan macaroni rebus, wortel parut, kornet sapi aduk rata, lalu tambahkan kocokan telur sedikit demi sedikit sambil terus diaduk dan angkat.
  4. Tuang kedalan pinggan tahan panas atau bisa juga kedalam cup aluminium kecil untuk personal serving. Seperti yang aku gunakan.
  5. Tuang adonan hingga hampir penuh, taburi diatasnya dengan keju parut dan potongan sosis. 
  6. Panggang hingga matang dan keju kecokelatan lk. 45 menit tergantung oven amsing2 juga.
  7. Setelah matang keluarkan dari oven, sajikan dengan saos sambal botolan. Lebih enak dinikmati selagi hangat.
Saus Bechamel (Saus Putih)
Bahan:
  1. 1 sdm margarine
  2. 2 sdm terigu
  3. 250 ml susu cair
  4. 100 gr Keju parut
  5. garam dan merica secukupnya
Caranya:
Dalam wadah cairkan margarine masukan terigu aduk rata. Tuang susu cair sedikit2 aduk cepat agar tercampur rata. Tambahkan keju parut aduk rata lagi. Lalu beri garam dan merica aduk hingga kental.

Saus merah (Bolognese)
  1. 5 bh tomat, blender hingga halus
  2. 10 sdm saus tomat
  3. 200 gr daging giling
  4. 100 ml air
  5. 2 siung bawang putih cincang halus
  6. 1/2 bh bawang bombay iris halus.
Caranya: Campur semua bahan, masak hingga matang.)