Assalamualaikum Wr.Wb....Haii Selamat Datang. Terima Kasih Sudah Mampir Kesini............. "Silakan dilihat-lihat semoga berkenan"........... Untuk Pemesanan Hub : Lely - Telp/WA 085280549937, Pin bb 56A7E3E0 Email : lely.febrianti@gmail.com Website : Http://dnauracooking.blogspot.com

Selasa, 16 April 2013

Bolu Kukus 'Mekar' Bersama "KLAKAT"




Ini adalah Bolu Kukus yang kemaren aku buat untuk acaranya Bu Yani. Sebelum-sebelumnya aku termasuk jarang bikin yang namanya Bolu Kukus, karna sering trauma takut hasilnya tidak mekar, cuma senyum malu-malu atau   udah mekar tapi ketika diangkat hasilnya 'ciuttt'. Pada hal segala tips dan trik dalam proses pembuatan udah dilakukan tapi masih aja takut ketika buka kukusan.
Sebelumnya emang aku bikin bolu kukus dengan menggunakan kukusan nasi/dandang yang bentuknya bulat dan lubang saringannya kecil. Mungkin hal inilah yang bikin hasil bolunya kurang 'mekar'.
Alhamdulillah... setelah menabung dari keuntungan beberapa kali orderan pake kukusan nasi/dandang tersebut, akhirnya aku putuskan untuk beli kukusan yang punya lubang saringan guede2/besar yang dikenal dengan nama "KLAKAT".

"KLAKAT" adalah kukusan yang berbentuk kotak yang dilengkapi dengan lubang saringan yang besar sehingga uap air yang mendidih dibawahnya bisa maksimal hingga bikin kue mekar dengan memuaskan. 
Tutup klakat yang berbentuk kerucut bikin kita tidak perlu membungkusnya dengan serbet sebab air dari kukusan tidak akan jatuh keatas kue melainkan akan jatuh keatas klakat. Umumnya ditutup klakat ada kaca kecil yang berguna untuk melihat apakah kue sudah mekar/matang. 

Insya Allah kedepannya aku tidak takut lagi untuk berkreasi dengan bolu kukus. Dengan klakat besarku ini kukus mengukus bisa menjadi lebih hemat waktu dan energi dengan begitu aku bisa menerima orderan yang lebih besar lagi, amin.

Bolu Kukus 'Mekar'
Bahan:
  1. 2 butir telur
  2. 175 gr gula pasir
  3. 250 gr terigu
  4. 200 ml air soda (fanta rasa strowberri)
  5. 1/2 sdm emulsifier
  6. 1 sdm bubuk coklat

Caranya:
  1. Kocok telur, gula pasir dan emulsifier sampai mengembang. 
  2. Tambahkan terigu sambil diayak dan dikocok rata bergantian dengan air soda
  3. Ambil 2 sendok sayur adonan, tambahkan bubuk coklat aduk rata
  4. Tuang adonan pink dicetakan bolu kukus yang sudah dialasi cup kerta
  5. Lalu sendokkan adonan coklat diatasnya atau bisa dibuat berselang seling
  6. Kukus 10 menit dengan api besar sampai matang.