Assalamualaikum Wr.Wb....Haii Selamat Datang. Terima Kasih Sudah Mampir Kesini............. "Silakan dilihat-lihat semoga berkenan"........... Untuk Pemesanan Hub : Lely - Telp/WA 085280549937, Pin bb 56A7E3E0 Email : lely.febrianti@gmail.com Website : Http://dnauracooking.blogspot.com

Kamis, 23 Februari 2012

Pukis Buah Sukun




Menyambung bahasan tentang buah sukun, kali ini buah sukun aku kreasi lagi menjadi kue tradisional bernama Pukis. Karna kedalam adonan kutambahkan sukun maka namanya menjadi Pukis Sukun. heeheee)

Pukis Sukun
Bahan:
  1. 150 gr sukun kukus, haluskan
  2. 150 gr terigu
  3. 2 butir telur
  4. 100 gr gula pasir
  5. 100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
  6. 1/2 sdt garam

Bahan biang: (aduk rata dan diamkan 15 menit)
  1. 1 sdt ragi instan
  2. 1/4 sdt gula pasir
  3. 50 ml air hangat
Caranya:
  1. Kocok telur, gula pasir dan garam hingga mengembang.
  2. Tambahkan sukun kukus, aduk rata. Lalu masukkan santan, terigu dan larutan ragi aduk hingga rata.
  3. Tuang adonan kedalam cetakan pukis yang sudah dipanaskan dan dioles margarine.
  4. Adonan pukis bisa diberi topping diatasnya sesuai selera
  5. Setelah permukaan kering angkat lalu sajikan.

Sukun Siram Karamel



Kemaren aku beli sukun ditukang sayur, pengen ngolah sukun selain dikolak ataupun digoreng.
Nah.... kebetulan majalah sedap pemula edisi bulan ini mengenai makanan tradisional berbahan dasar ubi.
Dengan sedikit kreatifitas bagaimana kalau ubi itu diganti dengan sukun. Ternyata hasilnya tidak mengecewakan ).
Yuk..., belajar mengolah sukun menjadi hidangan yang lebih menggiurkan dengan demikian buah sukun bisa dijadikan bahan penganti terigu yang pengunaannya lumayan berlebih.

Cara buatnya cukup mudah, buah sukun yang sudah dikukus panas-panas langsung dihaluskan, beri sedikit garam lalu diuleni pake tangan sampai rata. Kemudian ambil adonan lalu dibentuk bola-bola dicelupkan kedalam telur baru digoreng. Untuk penyajian bola-bola sukun ini dengan cara disiram pake kuah gula merah kental alias karamel diatasnya.
Mudahkan...!!