Brownies Singkong D'naura
by. Lely
Ini adalah brownies singkong yang kemaren diliputi dalam acara Urban di Kompas TV. Brownies Singkong ini bukan berbahan baku tepung singkong termodifikasi (Modified Cassava Flour) yang disingkat dengan MOCAF melainkan berbahan singkong segar yang diparut.
Maka disinilah keunikan dari Brownies Singkong "Dnaura", begitu kata tim kreatif dari Kompas TV. Jadi walaupun brownies ini menggunakan singkong segar bukan berarti kelezatannya berkurang, malah makin uenak, moist dan tentunya lebih sehat sebab bebas gluten (gluten free) yang biasa terdapat pada terigu.
Kalau untuk rasa jelas tidak ada yang terlalu menonjol karna memang singkong tidak punya aroma dan rasa yang kuat, tetapi untuk tekstur sangat-sangat moist. Perpaduan antara resep barat dengan bahan baku lokal membuat rasanya lebih unik.
Sedang dalam proses pembuatan juga sama seperti brownies klasik tanpa mikser, bisa dimikser sebentar asal gula larut saja atau cuma diaduk dengan tangan menggunakan whisk. Aku sendiri saat liputan kemaren tidak menggunakan mikser.
Alhamdulillah komentar para kru yang nyicip saat selesai shooting cukup memuaskan. Mereka pada bilang uenakkkk, coklatnya lebih berasa... mau lagi dan lagi.. hee..heee)
Akhir kata sebagai informasi, buat teman2 yang butuh oleh-oleh dari Tangerang, arisan atau acara piknik keluarga silahkan dicoba nikmatnya Brownies Singkong 'Dnaura' yaa...
Please contact me for order. Minimun order 2 loyang uk. 30x10 cm atau 1 loyang uk. 22x22 cm.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar